Wakil Ketua Bidang MPO Golkar Lamteng Raih 19.326 Suara, Berpotensi Besar Duduk di DPRD Provinsi Lampung

- Reporter

Jumat, 16 Februari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tim pemenangan Caleg Partai Golkar untuk DPRD Provinsi Lampung, Elsan Tomi Sagita

Tim pemenangan Caleg Partai Golkar untuk DPRD Provinsi Lampung, Elsan Tomi Sagita

LAMPUNGTENGAH – Tim pemenangan calon legislatif (Caleg) Partai Golkar untuk DPRD Provinsi Lampung, Elsan Tomi Sagita (ETS), selesai mengadakan penghitungan suara internal, Jumat (16/2/2024).

Dari jumlah total suara yang masuk ke tim ETS tinggal pukul 21.00 WIB yang media ini dapatkan, ketua Karang Taruna Lamteng itu mendapatkan total suara 19.326 suara.

Ketua tim pemenangan ETS, Rusi Hidar saat dikonfirmasi mengatakan, rekap suara yang dilakukan timnya berdasarkan Real Count C1 di 28 (seluruh) kecamatan yang ada di Lamteng.

“Alhamdulillah seluruh suara berbasis Real Count C1 yang tim kami dapatkan (di 28 kecamatan), ETS mendapatkan total suara 19.326 suara,” terang Rusi Hidar.

Rusi Hidar mengatakan, dengan jumlah suara yang diraih ETS tersebut merupakan tertinggi kedua untuk Caleg Partai Golkar untuk pemilihan DPRD Provinsi Lampung.

“Insyaallah dengan jumlah suara yang kami dapat 19.326 itu, ETS berada di posisi kedua tertinggi untuk 12 total Caleg Partai Golkar di Dapil VII Lampung Tengah,” sebutnya.

Namun begitu, Rusi Hidar mengajak seluruh tim dan simpatisan Elsan Tomi Sagita mengawal suara Caleg dengan nomor urut 5 itu di tingkat kecamatan, kecamatan hingga provinsi.

“Untuk tim dan simpatisan Elsan Tomi Sagita kita supaya tidak cepat puas, karena kita masih menunggu hasil Real Count KPU, baik di tingkat kecamatan hingga provinsi,” imbuhnya.

Diketahui juga, dari informasi yang media ini dapatkan di lapangan, suara tertinggi atau pertama berdasarkan hasil hitung cepat internal Caleg Partai Golkar untuk DPRD Provinsi Lampung di Dapil VII Lamteng diraih Marsha Dhita Pytaloka.

Caleg yang juga pendatang baru dengan nomor urut tiga tersebut hingga malam ini mendapat total suara lebih kurang sebesar 58.018 suara.

Maka jika suara Real Count KPU sesuai dengan hasil kedua Caleg tersebut, Partai Golkar Lampung akan mendapati anggota legislatif yang merupakan pendatang baru di DPRD Provinsi Lampung.(*)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Reses di Dua Kampung di Seputih Agung, Ini Aspirasi dan Keluhan Warga ke Anggota DPRD Lampung Elsan Tomi Sagita
Bazar Mandiri UMKM di Lampung Tengah Gelar Donor Darah
Sedulur Mirzani Gelar Bazar UMKM di Lamteng, Libatkan Penggiat UMKM dan Pengusaha
Sat Reskrim Polres Lampung Tengah Tangkap Pelaku Kejahatan Seksual terhadap Anak di Bawah Umur
Komisi I DPRD Lampung Tengah Gelar RDP, Indomaret dan Alfamart Terancam Ditutup
DPRD Lampung Tinjau Jalan Rusak di Bangunrejo-Kalirejo, Dorong Perbaikan Segera
Anggota DPRD Lampung Elsan Tomi Sagita Sambut Baik Kesepakatan Bersama Terkait Harga Singkong
GMMD Lampung Tengah Gelar Sosialisasi ‘Cerdas Bersosmed’ untuk Tingkatkan Literasi Digital

Berita Terkait

Kamis, 27 Februari 2025 - 16:52 WIB

Reses di Dua Kampung di Seputih Agung, Ini Aspirasi dan Keluhan Warga ke Anggota DPRD Lampung Elsan Tomi Sagita

Minggu, 23 Februari 2025 - 10:35 WIB

Bazar Mandiri UMKM di Lampung Tengah Gelar Donor Darah

Sabtu, 22 Februari 2025 - 21:14 WIB

Sedulur Mirzani Gelar Bazar UMKM di Lamteng, Libatkan Penggiat UMKM dan Pengusaha

Kamis, 16 Januari 2025 - 19:45 WIB

Sat Reskrim Polres Lampung Tengah Tangkap Pelaku Kejahatan Seksual terhadap Anak di Bawah Umur

Selasa, 7 Januari 2025 - 13:41 WIB

DPRD Lampung Tinjau Jalan Rusak di Bangunrejo-Kalirejo, Dorong Perbaikan Segera

Berita Terbaru

Ketua penyelenggara, Andhika Setio Liguanto (kanan), turut hadir menyaksikan dan mendukung peserta dalam kegiatan donor darah di Bazar Mandiri UMKM.(Foto:istimewa)

Lampung Tengah

Bazar Mandiri UMKM di Lampung Tengah Gelar Donor Darah

Minggu, 23 Feb 2025 - 10:35 WIB

Blog

Tata niaga Singkong dan Kesejahteraan Petaninya

Kamis, 6 Feb 2025 - 15:38 WIB